Jumat, 06 Maret 2015

Pendampingan LCCK KIM Wilayah Kerja I Tahun 2015

Pendampingan LCCK KIM Oleh Dinas Kominfo Bojonegoro
Sumberagung  ( KIM Mutiara Agung ) – Kamis  05/03/2015  Pukul 10.00 WIB acara Pendampingan LCCK ( Lomba Cerdik Cermat Komunilkatif ) KIM  Wilayah kerja I di Kecamatan  Baureno di mulai. Acara yang diadakan oleh Dinas Kominfo Kabupaten Bojonegoro ini berjalan lancar hingga selesai.

Pendampingan LCCK KIM Bojonegoro dibagi  Mejadi 5 wilayah kerja. Wilayah kerja I terdiri dari 5 Kecamatan yaitu :  Baureno (Desa Pucang arum), Sumberrejo (Desa Sendang Agung), Kanor (Piyak), Kedungadem (Desa Megale) dan yang terakhir Kepohbaru     (Desa Sumberagung).

“Tujuan diadakan LCCK KIM berbasis IT ini adalah mencari informasi, Mengolah Informasi dan Menyalurkan Informasi melalui media internet/Blog, dan kami berharap semoga setelah LCCK KIM ini selesai, blog yang dibuat oleh peserta KIM tetap aktif” Demikian yang dikatakan Kepala Dinas KOMINFO Bojonegoro, Kusnandaka Tjatur Prasetya di Pendopo Kecamatan Baureno.

Materi pendampingan ini meliputi :  membuat dan mengisi blog, penulisan berita, publikasi potensi desa/ kecamatan, update foto-foto berita dan tanya jawab melalui media online. Penilaian dan penetapan  juara per wilayah kerja ditentukan tanggal  16-18 Agustus 2015.

LCCK KIM didampingi oleh Dinas Kominfo, Wartawan Senior, Pendamping-pendamping dari Blogger dan yang lainnya. Para pendamping ini berbagi ilmu tentang bagaimana mengisi  blog dan bagaimana  membuat berita yang baik dan benar. (LK-KIM)

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda :

0 komentar:

Posting Komentar